4 Tools Terbaik Untuk Cek Kecepatan Website

Encrypting your link and protect the link from viruses, malware, thief, etc! Made your link safe to visit.



Pernah nggak kamu ketika sedang asik browsing untuk mencari sesuatu lalu ketemu dengan salah satu website yang ingin kamu buka tapi jadi males bahkan langsung di close dan mencari alternative website lain untuk dikunjungi karena loading webiste yang sangat lama padahal kuota kita sangat berlimpah. Nah jika pernah  jangan sampai kejadian ini berulang pada website atau blog buatan kamu ya, karena udah pasti pelanggan pasti kabur duluan boro-boro mau baca isi artikel kita dan klik iklan kita  aja nggak, nah ini pasti merugikan kamu ,  oleh karena itu mimin kali ini membahas tentang cara check seberapa cepat atau lama sih loading website kamu jika diakses apalagi jika kamu Sebagai web Developer tentunya kamu juga bertanggung jawab untuk meningkatkan performa website.

Website yang lola bin lemot sangat berbahaya jika tidak segera diperbaiki Nah berikut ini ada tools gratis untuk cek kecepatan website beberapa di antaranya adalah : 

 1. Google pagespeed insight 



Google akan menilai kecepatan loading website menggunakan skala persen yang mana dinilai dengan 0 sampai 49% itu terkategori website yang lambat,  50 sampai dengan 80 89% website mencapai rata-rata atau pertengahan tidak terlambat tidak juga cepat, 90 sampai dengan 100% itu terkategori website yang cepat.

2. Google mobile website speed testing tool



Google  mobile website speed testing tool  juga menilai speed website dalam angka 0 sampai dengan 100 dan memberikan saran-saran yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kecepatan sebuah website.

 3. Geek  flare



Dalam laporannya,  geek flare  menyediakan informasi di detik keberapa konten website mulai loading dan di detik berapa halaman website sudah loading secara penuh.

4. Pingdom



Pingdom  adalah tools monitoring website paling terkenal. pingdom  menilai kecepatan website menggunakan skala 0 sampai dengan 100. semakin tinggi nilai yang didapatkan menunjukkan kualitas kecepatan website yang baik. Selain itu, terdapat juga saran apa saja yang perlu diterapkan untuk meningkatkan nilai kecepatan website.

Sebagai web Developer kamu udah nggak perlu lagi khawatir, kamu tinggal cek kecepatan website yang kamu buat dengan gratis tadi.

Tetapi bisa juga digunakan oleh kamu yang merasa jadi blogger apalagi buat money site jangan buat pengunjungmu kabur gara-gara loading website yang lama.

Selamat mencoba!



Belum ada Komentar untuk "4 Tools Terbaik Untuk Cek Kecepatan Website"

Posting Komentar